Indramayu, 5 Juni 2023
Ketua Pengadilan Negeri Indramayu Kelas IB Bapak Rudito Surotomo, S.H.,M.H. melaksanakan Pengambilan Sumpah Jabatan dan Pelantikan Bapak Jaya Bhakti, S.H. sebagai Panitera Pengadilan Negeri Indramayu bertempat di ruang Sidang Cakra/Ruang Sidang Utama Pengadilan Negeri Indramayu.
Dalam sambutanya Ketua Pengadilan Negeri Indramayu menyampaikan
Semoga dengan dilantikanya Bapak Jaya Bhakti, S.H. sebagai Panitera PN Indramayu dapat memberikan perubahan dan dampak yang luar biasa untuk kemajuan PN Indramayu. Ketua Pengadilan Negeri Indramayu pula mengajak Panitera untuk bersama-sama bekerjasama membangung Pengadilan Negeri Indramayu menjadi lebih baik dan mempertahankan prestasi-prestasi yang telah diraih.
Dalam pelantikan Panitera Pengadilan Negeri Indramayu tersebut dihadiri oleh seluruh Keluarga Besar PN Indramayu, perwakilan Keluarga Besar PN Ciamis dan perwakilan dari PN Majalengka serta alumni atau aparatur yang pernah bertugas di Pengadilan Negeri Indramayu Kelas IB